Rangkuman Bahasa Indonesia : Kata Ulang (Reduplikasi)


Kata ulang adalah kata yang mengalami proses pengulangan, baik sebagian/seluruhnya dengan disertai perubahan-perubahan bunyi ataupun tidak.

Jenis-jenis Kata Ulang

1.Perulangan seluruh bentuk dasar

Disebut juga perulangan utuh/dwilingga.

Perulangan utuh ada 2, yaitu :

  • Perulangan terhadap kata dasar
  • Perulangan terhadap kata berimbuhan

Contoh :

  • Rumah >> rumah-rumah
  • Lari >> lari-lari
  • Pagi >> pagi
  • Merah >> merah-merah

2.Perulangan imbuhan

Imbuhan tersebut ada yang melekat pada komponen 1/2.

Contoh :

  • Tiga >> ketiga tiganya
  • Kecil >> sekecil kecilnya
Catatan : ada sebagian ahli yang menggolongkan contoh kata tersebut kedalam jenis perulangan sebagian.

3.Perulangan berubah bunyi/salin suara

Perubahan bunyi ada yang terjadi pada konsonan/vokal.

Contoh :

  • Warna >> warna-warni
  • Gerak >> gerak gerik
  • Sayur >> sayur mayur
  • Lauk >> lauk pauk

4.Perulangan sebagian

  • Perulangan yang hanya terjadi pada bentuk dasar disebut juga dwipurwa.
  • Contoh jenis perulangan ini adalah leluhur.



No comments:

Post a Comment