Rangkuman IPA Biologi : Kerongkongan


Kerongkongan atau esofagus berfungsi menyalurkan makanan dari mulut ke lambung. Terdapat dua saluran di kerongkongan. Yaitu kerongkongan yang letaknya di belakang dan tenggorokan atau trakea yang letaknya di depan. Kerongkongan merupakan saluran pencernaan yang menghubungkan mulut dengan lambung. Tenggorokan merupakan saluran pernapasan yang menghubungkan antara rongga mulut dan paru-paru

Pada pangkal kerongkongan terdapat faring (tekak) yang merupakan persimpangan antara tenggorokan dengan kerongkongan. Pada pangkal faring terdapat epiglottis (katup pangkal tenggorok) yang menuupi tenggorokan saat makan. Sehingga makanan masuk melalui kerongkongan menuju lambung. Di dalam kerongkongan gerakan makanan dikendalikan oleh otot kerongkongan yang berkontraksi sehingga menimbulkan gerakan peristaltik. Gerakan peristaltik adalah gerakan meremas remas dan mendorong makanan masuk ke lambung

No comments:

Post a Comment