Petunjuk adalah suatu informasi yang berkaitan dengan cara membuat/melakukan/menggunakan sesuatu. Petunjuk berfungsi untuk mempermudah melakukan sesuatu.
Ciri-ciri dan syarat pembuatan petunjuk
1. Jelas, yang meliputi
- Tidak membungungkan dan mudah diikuti
- Pilihan kata/bahasa yang digunakan dan keruntutan uraian
- Menggunakan nomor urut untuk membedakan langkah yang satu dengan langkah yang lain
- Menggunakan istilah-istilah yang lazim
- Petunjuk dapat dilengkapi dengan unsur gambar
2. Logis, yang meliputi
- Urutan penjelasan harus logis, tidak tumpang tindih dalam melakukan/membuat sesuatu
- Urutan penjelasan harus berhubungan secara praktis dan logis sehingga tidak akan menimbulkan salah langkah
3. Singkat, yang meliputi
- Hanya mencantumkan hal-hal yang penting saja
- Kata-kata/kalimat yang digunakan tidak ada yang berulang, tetapi sudah mencukupi keseluruhan proses yang dibutuhkan
- Penggunaan kata-kata yang fungsinya untuk memperindah petunjuk tidak diperlukan
4. Komunikatif (mudah dipahami)
Tips membaca petunjuk
- Membaca dengan cermat setiap kalimat
- Memahami setiap kata, istilah, ungkapan yang ada
- Mencermati urutan pemakaian yang disarankan
- Memahami aturan pemakaian yang disarankan
No comments:
Post a Comment